Pengumuman Seleksi Beasiswa Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara Oleh IKAT Aceh

Wednesday, October 25, 2017

Pengumuman Seleksi Beasiswa Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara Oleh IKAT Aceh


IKAT ALA ABAS
Banda Aceh – Ikatan Alumni Timur Tengah Aceh (IKAT) pada Minggu (26/2/2017) telah melaksanakan penyeleksian terhadap 20 peserta calon penerima beasiswa dari Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara untuk melanjutkan pendidikan di Universitas Al-Azhar, Kairo, Mesir. Proses seleksi dilakukan di komplek Dinas Syariah Islam Kabupaten Aceh Tenggara atas kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara dengan IKAT Aceh sebagai tindak lanjut dari apa yang disampaikan oleh Tgk. Alimuddin Selian, Lc. MA pada bulan lalu, ujar ketua IKAT Aceh Tgk. M. Fadhil Rahmi, Lc.

Disebutkannya, pelaksanaan seleksi yang dilakukan saat ini hanya menjaring lima calon penerima beasiswa. kelima calon penerima beasiswa Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara yang lulus ini nantinya akan mengikuti bimbingan teknis khusus di sekretariat IKAT Aceh di Banda Aceh sebelum keberangkatan ke Mesir.

Hasil seleksi telah diumumkan oleh tim penyeleksi dari IKAT Aceh tadi malam. Selanjutnya, bagi peserta yang telah dinyatakan LULUS dan tercantum dalam lampiran keputusan yang dikeluarkan oleh tim penguji akan dijadwalkan untuk segera mengikuti bimbingan teknis seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, lanjut M. Fadhil.

Direncanakan, kelima penerima yang telah dinyatakan lulus tersebut akan diberikan beasiswa keberangkatan dari Pemkab Agara melalui Dinas Pendidikan & Kebudayaan pada September mendatang.

0 comments :

Post a Comment